[Drama Review] Reply 1994

Rasanya seperti menemukan oasis di tengah padang pasir. Mungkin itulah kalimat yang paling pas untuk menggambarkan apa yang aku rasakan ketika menonton Reply 1994. Setelah putus asa dengan drama The Heirs, aku mendapatkan hiburan yang super keren! Nggak tanggung-tanggung, saking kerennya, banyak orang yang berteriak “CANCEL MAMA” karena acara tahunan itu bikin Reply 1994 nggak tayang sehari!

Awalnya sempat ragu-ragu untuk menonton Reply 1994 karena takut ceritanya tidak sebagus Reply 1997. Belum lagi pemeran utamanya dimainkan oleh Go Ara yang sebelum ini terkenal sebagai aktris yang hanya berparas cantik (kemampuan aktingnya tidak seberapa). Kira-kira mampukah Ara mengimbangi acting Eun Ji? Akankah karakter Sung Na Jung yang ia perankan bisa mengimbangi Sung Si Won?

reply1994_3-638x900

Sung Na Jung: I will date Lee Sang Min oppa when I go to college.

Tidak berani berekspektasi tinggi, akhirnya aku mulai menonton Reply 1994. Well, ternyata memang sang penulis, Lee Woo Jung adalah seseorang yang jenius, alur cerita dan karakter pemain tidak ada yang mengecewakan sama sekali. Rasanya aku akan menonton setiap drama yang ia tulis mulai sekarang 😉

reply1994_5

Chil Bong: I only know baseball but I now have something else I love.

Reply 1994 bercerita tentang kehidupan di sebuah rumah kost di Seoul bernama Sinchon Hasuk (Hasuk artinya homestay/kost) yang dikelola oleh suami istri Sung Dong Il dan Lee Il Hwa yang baru pindah dari Masan. Mereka memiliki satu anak perempuan bernama Sung Na Jung (Go Ara). Selain mereka bertiga, rumah itu juga dihuni oleh seorang mahasiswa kedokteran yang memiliki julukan Sseureki (Jung Woo), tiga orang mahasiswa teknik computer (satu jurusan dengan Na Jung) bernama Samchonpo (Kim Sung Kyun), Haitai (Son Ho Jun), dan Jo Yoon Jin (Min Do Hee). Satu lagi penghuni rumah kost itu yang juga kuliah di fakultas kedokteran semester awal, ia memiliki julukan Binggeure (Baro). Binggeure memiliki sepupu seorang pitcher baseball universitas yang terkenal yang dijuluki Chil Bong (Yoo Yoon Seok). Ayah Na Jung yang seorang pelatih baseball sangat saying pada Chil Bong dan berharap dia jadi menantunya.

reply1994_4

Sseureki: I’m a beggar? Trash? Stop it…is it obvious?

Sama seperti tahun 1997, pada tahun 1994 korea selatan juga dilanda demam seperti populernya Seo Taiji and Boys serta Korean Basketball League. Sedikit berbeda dengan Sung Si Won yang cinta mati dengan Tony Oppa-nya, Sung Na Jung tidak berharap menikah dengan idolanya, pemain basket Lee Sang Min. Ia mencintai orang yang ’real’ yang berada dekat dengannya.

reply1994_8

Haitai: Gosh, hey,I’m the first person from Suncheon to be called the orange class.

Menonton seri Reply itu seperti main detektif-detektifan. Kita harus mencari clue-clue yang disebar di sana sini untuk menebak ending-nya. Semakin mendekati episode terakhir, clue semakin bertebaran dan ‘permainan tebak-tebakan’ pun semakin memanas. Eh, sebenarnya apa yang harus ditebak di akhir cerita? Yang harus ditemukan adalah siapa suami Sung Na Jung! Kalau kalian pernah menonton Reply 1997, pasti tahu rasanya main tebak-tebakan seperti ini.

reply1994_6

Binggeure: I will only go to medical school for one semester since it’s my father’s dream.

Ya, Reply 1994 memiliki alur maju mundur seperti Reply 1997. Drama ini diawali dengan setting waktu tahun 2013 di sebuah apartemen mewah di Seoul. Min Do Hee sedang berada di apartemen Sung Na Jung. Iseng-iseng, Do Hee memutar video pernikahan Na Jung. Tidak hanya Do Hee, Na Jung juga kedatangan tamu lima orang pria yang pernah tinggal di Shinchon Hasuk, Samchonpo, Sseureki, Haitai, Chil Bong, dan Binggure. Salah satu dari mereka adalah suami Na Jung! Tapi siapa? Ada satu petunjuk yang paling penting dari petunjuk lain. Nama asli dari suami Na Jung adalah Kim Jae Jun. Tapi siapakah Kim Jae Jun? Tidak ada yang tahu hingga sekarang (paling tidak sampai episode 11 belum ada yang tahu siapa Kim Jae Jun).

reply1994_7

Samchonpo: Hyungnim, let’s talk informally, I’m only twenty years old

Dalam scene dengan setting waktu tahun 2013, muncul pula seorang murid SMA laki-laki. Ia berada di rumah Na Jung. Siapa dia? Apakah dia anak Na Jung, mengingat Sung Si Won dulu hamil duluan? Kalau dibocorkan di sini, nonton dramanya tidak akan seru, kan?

Reply 1994 bisa dibilang sebagai salah satu drama dengan ide yang segar dan realistis. Kita sebagai penonton (yang baru lahir di tahun 90-an) mungkin tidak pernah mengalami masa-masa menggunakan pager dan betapa bête-nya ketika harus mengantri telepon umum. Dengan menonton drama ini, rasanya seperti kembali ke tahun 1994 dengan menggunakan mesin waktu.

Drama ini juga tidak hanya mengandalkan kisah cinta segitiga sebagai daya tariknya (tidak seperti drama di tv sebelah). Mereka benar-benar mengangkat trend di tahun 1994 (misalnya Magic Eyes yang berhasil bikin penasaran dan pengen beli bukunya) dan kisah-kisah pribadi setiap karakternya.

reply1994_9-635x900

Jo Yoon Ji: I swear, Taiji Oppa smiled at me.

Walaupun ratingnya sempat buruk di episode awal, tapi Reply 1994 mengalami kenaikan rating yang signifikan secara bertahap (syukurlah). Semoga ratingnya terus bertambah hingga episode ke-20 nanti.

Ah, kenapa harus 20 episode? Jawaban siapa suami Na Jung masih baru akan terjawab satu bulan lagi….

Menurutmu siapakah suami Na Jung? Aku masuk tim Chil Bong! Perjuangannya (dan ciumannya) meningatkanku pada Yoon Yoon Jae. Dan lagi, kemungkinan penulis membuat twist di drama ini 😉

201311161017193110_1

[CLUE]

*ada yang bilang nama kakaknya Sseureki itu Kim Jae Suk, jadi ada kemungkinan nama Sseureki itu Kim Jae Jun. But screw them! Nama asli Chil Bong mengandung kata Jun, jadi ada kemungkinan juga Chil Bong itu Kim Jae Jun. LAGIPULA, Chil Bong dan Binggeure punya nama keluarga yang sama dan nama keluarga Binggeure adalah (DRUMROLL) Kim! Adek Binggeure namanya Kim Dong Woo, otomatis nama Binggeure juga diawali dengan Kim 😉

Katanya (katanya lho yaaa), ada yang bilang kalo penulis kali ini nggak pake teori yang sama kayak Reply 1997. Di Reply 1994, si gadis tidak akan mendapatkan cinta pertama nya. UHUHU! Kemungkinan Chil Bong jadi suaminya Na Jung semakin besar *evil laugh*

Bonus! Quotes dari Chil Bong tentang Na Jung:

“At a time in my life when I had nothing left if you took baseball away from me, I found a person who made me more excited, more fired up than baseball. The hottest summer in history was beginning, and my age twenty was following suit just like the season. It was the summer of 1994.” -Chilbongie-

“Someone once sang that summer is the season of youth, and the season of love. In the summer of 1994, the season was passing, but my—and our—summer was just beginning.” -Chilbongie-

Comments
3 Responses to “[Drama Review] Reply 1994”
  1. ojdrasajambu says:

    Aku baru mau nonton nih kekkeke

  2. Astri says:

    Go Ara bagus kok aktingnyaaa -___- dia juga dapet pujian dari netizen korea gara2 aktingnya di reply 1994 looh

  3. Theo says:

    Baru nonton ni film di tn 2018 telat banget ya.. tp gak nyesell. Bagus bgt ceritanya.. cuma endingnya gak sesuai harapan saya. Hahaha #teamchilbong

Leave a reply to Astri Cancel reply